Sebenarnya mudah sekali menemukan siomay babi disini, hanya saja karena ingin mendapatkan photo dengan makanan hasil olahan sendiri, jadilah dibela-belain buat siomay ini.
Bahan I - Bahan Kulit: (*saya membeli yang sudah jadi di pasar)
- 300 gr tepung terigu
- tepung kanji untuk ditabur di telenan
- 2 butir telur ayam
- 90 gr air
- 1 sdt air abu
- sedikit garam
Bahan II - Untuk Isiannya:
- 3 ons daging babi
- 2 ons udang
- 1 piring kecil rebung (* saya ganti dengan bangkuang yang diiris dadu kecil2 sekali)
- 1 sendok bawang putih goreng
- 1 sdt merica
- garam secukupnya
- 1/2 sdt gula
- beberapa batang daun bawang yang sudah di iris-iris haluds
- 1- 2 butir telur ayam
- sedikit tepung kanji
- telur kepiting (*saya ganti dengan wortel yang diiris dadu kecil)
Bahan III - Untuk Bumbu Colek Siomay
- 3 cabe merah yang sudah direbus dan dibuang isinya
- 1 sendok tomaten puree (saus tomat mungkin ya)
- 1/2 sendok kecap
- sedikit cuka
- garam secukupnya
- 1/2 sdt air jahe
- 1 siung bawang putih
- 1 sdt mosterd saus
- sedikit gula
Cara membuat:
Kulit:
- Semua bahan di campur menjadi satu, aduk sampai merupakan adonan yang dapat di pulung, lalu uleni dan banting-banting (*kayak pencak silat aja ya) sampai adonan tidak melekat lagi pada tempatnya.
- Gilas adonan tsb di telenan yang sudah ditaburi tepung kanji sampai tipis kira-kira 1mm, lalu cetak bundar-bundar dengan menggunakan gelas
Isian:
- Babi, udang dan rebung (*bangkuang) di potong-potong persegi kecil atau di cincang.
- Bawang putih diremas-remas (*saya uleg), lalu dicampur dengan babi, udang dan rebung.
- Beri 1-2 butir telur ayam kopyokan dan 1-2 sdm tepung kanji
- Masukkan semua bumbu lain dan daun bawang, aduk rata lalu isikan di kulit yang sudah dicetak bundar, dan atasnya dihias dengan telur kepiting (*wortel) lalu kukus sampai matang.
- Sajikan dengan bumbu siomay (*saya hanya menggunakan saus cabe botolan)
Saus colek:
- Cabe dan bawang di ulek sampai halus sekali lalu campur dengan bahan-bahan lainnya, didihkan sebentar lalu angkat. (*saya tidak membuat sausnya, jadi belum pernah praktek, tujuan di tulis disini hanya untuk teman-teman yang ingin mencoba - termasuk membuat kulit siomay nya).
Sumber: Pandai Masak Keng Po