Rabu, 25 Januari 2012

Ketela Goreng


Selama ini tidak pernah menyukai ketela goreng yang papah saya beli di penjual gorengan. Karena menurut saya keras dan ampyang. Suatu hari main ke rumah teman dan suster anaknya membuat ketela goreng ini. Ternyata rasanya beda sekali dan tidak keras. Lalu iseng-iseng tanya bagaimana caranya , ternyata kuncinya adalah dengan mengkukus ketela yang telah di kupas dan di ptong-potong sesuai selera.
 Ini bahan - bahannya:
  • 1 buah ketela pohon (kupas dan potong)
  • 2 siung bawang putih (atau dapat dilebihi bila menyukai aroma bawang)
  • garam
  • kunir (saya memakai kunir/kunyit bubuk)
  • Minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
  1. Kukus ketela sampai lunak
  2. Haluskan bumbu-bumbu dan bubuhi garam lalu tambahkan air panas
  3. Masukkan ketela pohon dalam adonan bumbu hingga terendam
  4. Goreng
  5. Sajikan

Selasa, 24 Januari 2012

Oleh-oleh : Peanut Cookies dan Kacang Gula


Kembali lagi cookies yang satu inipun mudah sekali dijumapi saat Imlek disini. Terbuat dari kacang. Setiap gigitan terasa ada kacang yang ditumbuk kasar.  Untuk yang satu ini harga per wadah kecilnya $4. Kalau sudah New Year Eve nya harganya lebih murah lagi , sama seperti di Semarang pada saat ada "DUKDERAN" maka hari terakhir puasa harganya pun boboran. pada saat boboran biasanya penjual menjual dengan cara $10 untuk 3 kaleng/wadah.  Atau bahkan $10 untuk 4 kaleng. 
Seperti tadi yang saya bilang setiap gigitan terasa ada kacang tumbuknya, maka setap gigitan pula selalu ada remah-remah yang jatuh karena di dalam nya tidak padat adonannya.

Untuk photo berikut adalah "kacang bergula", saya sich belum pernah menemui kacang model ini di Indonesia. Tetapi tidak tahu juga kalau sekarang sudah ada disana.

Untuk penggemar rasa manis, kacang ini adalah pilihan yang tepat untuk teman nonton TV. Tetapi saya pribadi kurang menyukai rasa manisnya yang terlalu berasa di lidah.
Tetapi anak saya yang notabene kurang menyukai kacang, kalau ketemu kacang bergula ini, dia jadi doyan. Untuk teman maen Ular Tangga.

Senin, 23 Januari 2012

Disini Juga Ada: Nastar (aka Pineapple Cheese Cookies)



HAPPY CHINESE NEW YEAR OF THE DRAGON!

 Makanan kecil ini mudah ditemui pada saat Chinese New Year di Singapore atau pada saat Hari Raya Idul Fitri. Harganya berbeda-beda mualai dari $ 4 sampai dengan $ 25an. Tentu saja karena harga berbeda , rasa pun berbeda.

Disini Juga Ada: Semprit


GONG XI FA CAI

Postingan kali ini masih dengan tema makanan yang banyak dijumpai saat Chinese New Year di Singapore.
Disini dikenal dengan nama Nonya Love Letter. Untuk rasa agak berbeda dengan yang di Indonesia. Disini menggunakan santan dan gulungannya tipis sekali...crunchy. Sedangkan yang di Indonesia (Semarang) lebih tebal dan ada wijen nya.

Untuk kedua photo diatas adalah semprit versi besar. Sedankan photo di bawah ini adalah yang versi kecilnya.

Jumat, 20 Januari 2012

Oleh-oleh: Taiwan Egg Roll

Setiap kali Chinese New Year tiba, makanan ini tiba-tiba menjadi mudah ditemukan. Kebanyakan import dari Taiwan. Di Indonesia pun juga ada, punya Nissin kalau gak salah.

Tetapi, teman saya pernah bawa dari Taiwan langsung, dan ternyata memang rasanya lebih mantap dan lebih mudah hancurnya..

Minggu, 15 Januari 2012

Kekian Udang

Ini juga masih hasil pemberian temen. Dan masih pula masakan engkong nya. Rasanya mantap dan enak sekali. Kata temen saya, setelah udang di kupas...masih harus di taro dalam kain lap supaya udang kesat tidak berair.
Kalau ditanya cara pasti membuatnya , saya kurang tahu. Yang pasti hampir mirip dengan Kekian babi yaitu udang di cacah , campur dengan tepung ..lalu bumbunya...nah ini yang kurang tau pasti.

Selasa, 10 Januari 2012

Babi Press


Kalau di tanya cara membuatnya...engga tau....no idea also gimana cara buatnya. Tetapi temen saya bilang daging babinya di pressss...ga tau tuch di press pakai apa. And guess what...yang membuat makanan ini adalah engkong (*baca: kakek laki-laki) temen saya...yang notabene sudah tidak muda lagi ...(early 80's).
Seandainya saya di Semarang..mungkin sudah saya sabanin tuch rumahnya...mau tau cara membuatnya. Hmmm...sayang dech..

Special thanks to: Natalie and engkong

Kamis, 05 Januari 2012

My Childhood Food: Donat Meises

Jadi ingat masa kecil dulu. Biasanya beli dari bapak-bapak lewat membawa dorongan, dan dari kaca kita bisa memilih donat mana yang kita mau, ada yang meises coklat, meises warna-warni atau donat gula. Hanya saja meisesnya tidak sebanayak seperti gambar. 

Senin, 02 Januari 2012

Rendang


Rendang yang satu ini berbeda rasanya dari rendang yang lain. Ada manis-manisnya karena ada gula jawa di dalam resepnya. Dan resep ini saya dapat dari inforesep, waktu itu saya mencari resep rendang paru. Sudah pernah dicoba sekali tetapi setelah melihat bagaimana paru mengembang besar pada saat di rebus, saya malah jadi tidak doyan paru yang saya buat. (lebih baik membeli paru yang sudah matang di warung makan). Tetapi bumbunya saya suka, sehingga akhirnya dicoba menggunakan sapi.

Bahan:
  • 600 gr paru, di rebus (saya ganti dengan daging sapi)
  • 100 gr hari sapi, direbus, di parut (saya tidak memakai)
  • 1500 ml santan dari 2 1/2 butir kelapa (saya gunakan santan instant yang ukuran kecil)
  • 2 batang serai, diambil putihnya, memarkan
  • 2 lembar daun kunyit (saya tidak pakai - karena kesulitan mencari)
  • 4 lembar daun jeruk, dibuang tulang nya, disobek-sobek
  • 2 lembar daun salam (saya tidak memakai karena paru diganti dengan daging)
  • 3 buah asam kandis (di Spore supermarket dijual bungkusan Tamarind, saya gunakan 3 biji asam dengan cara di rendam dalam air, peras asamnya, ambil airnya saja)
Bahan bumbu halus:
  • 10 buah cabai merah keriting
  • 4 buah cabe merah besar
  • 5 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 6 cm lengkuas
  • 2 cm jahe (saya tidak memakai karena paru saya ganti dengan daging sapi)
  • 3 1/2 sendok teh garam
  • 2 sendok teh gula merah (*gula jawa)
Cara membuat:
  1. Rebus paru dalam 1000 ml air, 2 lembar daun salam dan 2 cm jahe sampai matang. Angkat. Potong 4x4x2 cm (* versi saya dengan panci presto/pressure cooker saya masak daging sapi terlebih dahulu dengan diberi garam)
  2. Rebus santan, bumbu halus, serai, daun kunyit, daun jeruk dan asam kandis sampai mendidih (*versi saya santan saya masukkan bersamaan dengan daging sapi dan air kaldunya plus bumbu2--apabila kaldu terlalu kental, sebaiknya ganti dengan air baru saja)
  3. Masukkan paru. Kecilkan api. Masak sampai matang dan setengah kering. Tambahkan hati sapi. Masak sambil diaduk sampai kering
Source: inforesep.com

Minggu, 01 Januari 2012

Sup Jagung


SELAMAT TAHUN BARU 2012...semoga tahun ini akan lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya dan semoga semua yang kita inginkan dapat tercapai.

Posting kali ini adalah SUP JAGUNG, untuk cara pembuatan dan bahannya dapat dilihat dalam postingan terdahulu di sup-jagung.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...