Senin, 01 Februari 2010

Gambas cah telor & Udang

Bahan utama untuk menu kali ini adalah gambas (oyong). Untuk menu ini kita juga bisa tambahkan misua.

Bahan:
  • 1 bh gambas / oyong (kupas dan potong 2)
  • 2 bt telur ayam
  • 10 ekor udang
  • 2 siung bawang putih (iris halus)
  • Garam & penyedap rasa secukupnya
  • minyak untuk menumis
Cara memasak:
  1. Tumis dengan minyak bawang putih
  2. Tambahkan udang setelah udang berubah warna sisihkan ke tepi wajan
  3. Tambahkan sedikit minyak lalu masukkan telor dan buat orak-arik
  4. Campurkan bersama bawang putih dan udang
  5. Masukkan Gambas
  6. Tambahkan garam dan penyedap rasa seperlunya (atau gula pasir)
  7. Beri sedikit air
  8. Tutup wajan sampai gambas masak (biasanya akan keluar air dari gambas)
  9. Angkat dan sajikan panas-panas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...