Selasa, 02 Februari 2010

Sayur Asem

Ada dua macam sayur asam yang menjadi salah satu menu sehari-hari keluarga kami yaitu yang sedikit keruh atau yg sedikit keruh (karena ditambahkan kemiri halus).

Untuk yang berkuah keruh maka resepnya adalah sbb:
BAhan:
  • 1 bh jipang (potong dadu)
  • 1 bh terong (potong dadu)
  • 8 bh kacang panjang (atau bisa diganti dengan buncis)
  • 2 bh jagung manis ( per buah dibagi menjadi 3-4 bagian)
  • daun belinjo (optional)
  • 1/2 cup kacang tanah
  • 5 bj asam (campur dengan sedikit air lalu ambil airnya saja)
  • 3 bh cabe merah besar (di rebus lalu haluskan)
  • 5 bh bawang merah-haluskan
  • 3 siung bawang putih-haluskan
  • 2 lb daun salam
  • 4 butir kemiri - sangrai kemudian haluskan
  • gula secukupnya
  • garam secukupnya

Cara memasak:
  1. Tumis dengan sedikit minyak semua bumbu halus dan daun salam
  2. tuangkan air dan air asam
  3. masukkan kacang tanah dan jagung
  4. setelah agak matang baru masukkan semua sayuran yang tersisa mulai dari yang tdk mudah matang
  5. tambahkan garam dan gula
  6. angkat
Apabila kita menginginkan sayur asem dengan kuah yang bening maka semua bumbu halus diatas hanya diris tipis , termasuk cabe merah besar dan jangan tambahkan kemiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...