Rabu, 24 Maret 2010

Balado Ikan


Ikan kembung dan ikan kuning paling banyak ditemui disini. Harganya pun murah. Biasa untuk teman makan nasi ...di goreng garing paling enak...renyah. Kali ini saya memasak dengan cara balado.

Bahan:
  • 8 - 10 ekor ikan kembung / ikan kuning ukuran kecil (menggunakan  ikan pindang juga enak)
  • 4 siung bawang putih
  • 8 butir bawang merah
  • 6 buah cabe merah (rebus)
  • 1 buah tomat (iris menjadi 8 bagian)
  • 1 sdm air jeruk nipis (disini saya ganti dengan daun jeruk 3 lembar)
  • Garam secukupnya


Cara membuat:
  1. Ikan di goreng terlebih dahulu, tiriskan.
  2. Haluskan bawang merah, bawang putih dan cabe rebus.
  3. Tumis bumbu halus, daun jeruk dan tomat.
  4. Setelah harum masukkan ikan, aduk rata. (atau tata ikan pada piring saji baru disiram dengan bumbu yang sudah di goreng)
Sumber: Tabloid AURA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...